Datang ke Indonesia, JD Goda Konsumen Dengan Harga Murah - Sukadi.net

November 2, 2015

Datang ke Indonesia, JD Goda Konsumen Dengan Harga Murah

Persaingan e-commerce kian hari semakin bertambah ketat, bukan hanya di Indonesia, namun juga hampir di seluruh dunia. Banyak bermunculan toko online yang menyediakan bermacam produk dengan banyak penawaran kemudahan dan keuntungan. Di Indonesia saja saat ini sudah menjamur e-commerce dari yang skala kecil hingga skala besar. Hal ini wajar, mengingat perkembangan teknologi dan perubahan gaya hidup, membuat orang lebih suka berbelanja secara online dari pada berbelanja secara konvensional.

Bicara soal e-commerce, tentu saja tak bisa dilupakan keberadaan JD, salah satu perusahaan e-commerce yang saat ini ada dengan alamat www.jd.com. JD adalah perusahaan dari China yang didirikan oleh Richard Liu. Dalam penjualannya, JD langsung mengirimkan dari gudang mereka sendiri (direct sales).

JD merupakan perusahaan e-commerce terbesar di China dan juga di Asia Pasifik. Berdasarkan data dari Wikipedia, JD merupakan perusahaan internet terbesar nomor 3 di dunia berdasarkan revenue setelah Amazon dan Google. Di Negara asalnya, JD memiliki lebih dari 100 juta pelanggan aktif serta menguasai 49% penjualan online ritel di China. Lebih dari 700 juta order telah dilayani oleh JD per tahunnya. Dengan fakta-fakta tersebut, tak perlu diragukan lagi eksistensi dan kepercayaan konsumen terhadap JD.

Lalu, bagaimana dengan pasar di Indonesia?


Tak perlu kuatir, ada kabar baik untuk konsumen di Indonesia, karena saat ini JD secara resmi hadir dan beroperasi di Indonesia, tepatnya semenjak hari  Jum’at tanggal 30 Oktober 2015 dengan alamat situs www.jd.id. Dari pemilihan alamat domain saja sudah bisa dibaca mengenai keseriusan perusahaan ini dalam melayani pasar Indonesia. Perusahaan e-commerce ini fokus untuk memasarkan produk perangkat gadget dan elektronik.
Datang ke Indonesia, JD goda konsumen dengan harga murah

Ada banyak alasan kenapa keberadaan JD berpotensi “menggoyang” kemapanan e-commerce Indonesia, salahsatu yang paling menonjol adalah harga yang sangat kompetitif. Harga iPhone 6s misalnya, hanya dibanderol 9.5 juta, padahal di online store lain masih diatas 10 juta. Pun dengan Sony PS4 yang hanya  ditawarkan 4.8 juta, lebih rendah beberapa ratus ribu dari toko online lain.

Untuk proses transaksi juga JD tampak sangat serius dengan memberikan berbagai pilihan metode pembayaran. Bisa melakukan pembayaran dengan kartu kredit, transfer bank, maupun COD alias bayar tunai di tempat saat barang sampai di tujuan.

Nah, dengan berbagai keuntungan dan kemudahan yang ditawarkan oleh JD, layaklah kiranya mulai sekarang beralih ke e-commerce terbesar di Asia Pasifik ini.

Bagikan artikel ini

1 comment

  1. Njrit itu beneran harga ipun 6s cuma 9.5jeti???

    ReplyDelete