Gaya Hidup Sehat Yang Penting Untuk di Lakukan - Sukadi.net

August 21, 2017

Gaya Hidup Sehat Yang Penting Untuk di Lakukan

Gaya Hidup Sehat memang sangat di anjurkan kepada siapapun, karena dengan gaya hidup sehat akan menjadikan kita terjaga. Kali ini saya akan mencoba berbagi kepada Anda mengenai hidup yang sehat itu bagaimana, inilah beberapa untuk gaya hidup sehat yang perlu Anda lakukan:
Ilustrasi. Photoright: PublicDomainPictures-14 / pixabay.com

1. Tidur Yang Cukup

Untuk setiap orang tentunya tidur merupakan hal yang sangat penting sekali untuk kehidupan kita, terutama yaitu untuk tidur pada waktu malam yang merupakan sebagai  hak tubuh yang memang harus dipenuhi di setiap harinya. Sehingga dengan Anda tidur yang cukup maka dapat memberikan tubuh segar pada pagi hari esoknya, Untuk waktu tidur yang dianjurkan yaitu mulai dari jam 9 sampai dengan jam 4 pagi atau bisa kita tepatkan pada waktu shubuh, dimana waktu ini merupakan waktu tidur yang sangat sehat bagi tubuh.

2. Sarapan Pagi Yang Sehat

Selanjutnya hal yang penting lagi mengenai sarapan. Sarapan ini sebagai kunci utama untuk kita memulai hari dalam melakukan berbagai macam aktivitas yang padat, dimana untuk menu sarapan yang paling tepat dan sehat, yaitu dengan kita mengkonsumsi makanan yang tinggi akan protein dan serat. Kemudian pada waktu sedang sarapan, jangan Anda terlalu berlebihan dalam mengkonsumsi karbohidrat, karena hal tersebut bisa menjadikan tubuh mengantuk. Perlu Anda tahu bahwa sarapan ini lebih penting jika di bandingkan dengan Anda makan siang. Jika Anda melewatkan sarapan maka akan dapat menyebabkan risiko obesitas, diabetes dan serangan jantung. Kemudian, dengan Anda memiliki kebiasaan sarapan pada waktu pagi hari akan dapat menurunkan resiko tubuh terkena penyakit gula darah dan kolesterol, dan juga bisa membantu tubuh terhindari dari penyakit diabetes serta serangan jantung.

3. Rajin Berolahraga

Olahraga tentunya tidak perlu yang berat-berat, Anda dapat melakukan olahraga santai yaitu seperti jogging, bersepeda, atau bermain basket dsb. Anda hanya membutuhkan waktu olahraga di pagi hari sekiar yaitu hanya sekitar 15-20 menit, namun ini sebaiknya Anda lakukan secara rutin.

Itulah gaya hidup sehat yang perlu untuk Anda lakukan dan ini informasi tips cantik untuk wanita, semoga bermanfaat.

Bagikan artikel ini

1 comment