Mengapa Memperhatikan Kelistrikan Begitu Penting dalam Menjalankan Proyek? - Sukadi.net

August 16, 2018

Mengapa Memperhatikan Kelistrikan Begitu Penting dalam Menjalankan Proyek?

Sebelum menjalankan proyek, berbagai persiapan tentu harus dilakukan agar proyek tersebut berjalan sesuai rencana. Mulai dari membuat blue print rencana proyek, anggaran yang dibutuhkan sampai berbagai hal lainnya yang diperlukan agar proyek terlaksana sesuai dengan rencana tersebut. Tak ketinggalan, satu hal lainnya yang harus diperhatikan dalam menjalankan suatu proyek adalah listrik yang digunakan.
Ilustrasi. Photoright: Michal Jarmoluk / www.pixabay.com
Listrik merupakan suatu hal yang penting di era modern seperti sekarang ini. Karena, setiap kegiatan kini membutuhkan listrik agar dapat terlaksana dengan mudah. Namun, biasanya listrik amat sangat dibutuhkan pada lingkungan perkantoran yang menggunakan banyak alat elektronik didalamnya. Lalu, mengapa suatu proyek amat sangat membutuhkan listrik? 

Mayoritas kegiatan membutuhkan listrik

Tidak hanya gedung perkantoran yang membutuhkan listrik, lingkungan proyek pun membutuhkan listrik dalam prosesnya. Penggunaan listrik di dalam proyek biasanya digunakan untuk menyalakan berbagai mesin, menghidupkan lampu penerangan sampai menjadi sumber listrik untuk kantor yang dibuat di dalam lingkungan proyek tersebut. Sayangnya, saat berada dalam lingkungan proyek, mendapatkan listrik tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Karena, tak jarang proyek dilakukan di lokasi yang sulit dijangkau listrik.

Untuk mengatasi sulitnya mendapatkan pasokan listrik, Anda bisa menggunakan sumber listrik yang berasal dari pengganti tenaga listrik konvensional. Sumber listrik ini, umumnya bisa Anda gunakan dengan menggunakan genset yang mampu menyimpan daya yang besar. Tapi, berhubung proyek dilakukan dalam waktu sementara, maka Anda bisa menyewa genset tersebut untuk menghasilkan listrik di tempat proyek.

Listrik bisa berpotensi menjadi penyebab kecelakaan kerja

Memperhatikan listrik tidak hanya pada pengadaan sumber listrik tersebut, melainkan juga bagaimana mengatur listrik tersebut agar bermanfaat dan tidak menimbulkan kecelakaan. Karena, pengelolaan listrik yang tidak tepat justru bisa menimbulkan bencana dan merusak jalannya rencana proyek. Beberapa masalah seperti arus pendek seringkali jadi masalah utama yang menimbulkan kecelakaan kerja pada proyek. Oleh karena itu, memperhatikan listrik jadi satu hal yang penting dalam suatu proyek.

Kebutuhan listrik pada proyek jadi suatu hal yang tidak dapat dihindari. Namun, Anda tidak perlu membeli genset karena Anda bisa menyewanya melalui tempat penyewaan genset untuk industri di Sewatama. Kunjungi laman berikut http://sewatama.com/id/product/operations-and-maintenance/  untuk mengetahui apa saja jasa yang ditawarkan oleh Sewatama untuk membantu kebutuhan proyek Anda.

Bagikan artikel ini

1 comment

  1. Listrik bisa menjadi teman kerja kita, tetapi juga bisa berbahaya kalau tidak hati hati

    ReplyDelete